4 Fakta Menarik Qur'an Surat Al Ahzab Ayat 59, Perempuan Harus Baca



FLP KAB. SUKABUMI - Al Qur'an mempunyai banyak sekali fakta yang akan menarik untuk dibahas, salah satunya adalah surat Al Ahzab ayat 59. Salah satu ayat penting untuk perempuan.

Berikut ini adalah bunyi surat Al Ahzab ayat 59:

اَيُّهَا النَّبِيُّ قُلْ لِّاَزْوَاجِكَ وَبَنٰتِكَ وَنِسَاۤءِ الْمُؤْمِنِيْنَ يُدْنِيْنَ عَلَيْهِنَّ مِنْ جَلَابِيْبِهِنَّۗ ذٰلِكَ اَدْنٰىٓ اَنْ يُّعْرَفْنَ فَلَا يُؤْذَيْنَۗ وَكَانَ اللّٰهُ غَفُوْرًا رَّحِيْمًا 

Artinya:"Wahai Nabi (Muhammad), katakanlah kepada istri-istrimu, anak-anak perempuanmu dan istri-istri orang mukmin supaya mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka. Yang demikian itu agar mereka lebih mudah untuk dikenali sehingga mereka tidak diganggu. Allah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang."

Berdasarkan Tafsir Ibnu Katsir, Tafsir Al Azhar, Tafsir Al Munir dan Tafsir Fi Zhilalil Quran, kami rangkumkan empat fakta menarik di antaranya sebagai berikut:

1. Sering disebut Sebagai Ayat Hijab

Fakta menarik Qur'an Surat Al Ahzab ayat 59 yang akan pertama dibahas adalah potongan ayat sebagai berikut:

أَيُّهَا النَّبِيُّ قُلْ لِأَزْوَاجِكَ وَبَنَاتِكَ وَنِسَاءِ الْمُؤْمِنِينَ يُدْنِينَ عَلَيْهِنَّ مِنْ جَلَابِيبِهِنَّ

Artinya:"Hai Nabi, katakanlah kepada istri-istrimu, anak-anak perempuanmu dan istri-istri orang mukmin: “Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka.”

Potongan ayat di atas menjelaskan tentang kewajiban seorang muslimah yang beriman untuk menutup auratnya. Allah Subhanahuwata'ala memanggil Rasulullah SAW supaya memerintahkan istri-istri dan anak perempuannya juga perempuan mukmin agar mengulurkan hijab ke seluruh tubuhnya.

Mayoritas ulama berpendapat bahwa menggunakan cadar tidak termasuk ke dalam perintah wajib menutup aurat. Batasannya adalah menutup aurat pada seluruh tubuh kecuali bagian wajah dan telapak tangan.

Meskipun sering disebut dengan ayat hijab, tapi ayat tentang hijab di dalam Al Qur'an tidak hanya dijelaskan di Surat Al Ahzab ayat 59. 

2. Hijab Itu Memuliakan Perempuan, Bukan Justru Mengekangnya

ذَلِكَ أَدْنَى أَنْ يُعْرَفْنَ فَلَا يُؤْذَيْنَ...

Artinya:"Yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, karena itu mereka tidak diganggu."

Hikmah dari potongan ayat di atas adalah memakai hijab untuk perempuan akan lebih dimuliakan oleh Allah SWT. Perempuan akan menjadi pribadi yang merdeka dan dijauhkan dari gangguan orang-orang fasik. Ini jelas tidak menggambarkan bahwa menutup aurat dengan hijab tidak berarti sebagai pengekangan.

3. Mendapat Ampunan Allah Subhanahuwata'ala

وَكَانَ اللَّهُ غَفُورًا رَحِيمًا...

Artinya: "Dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang."

Potongan ayat ini menjelaskan bahwa Allah mengampuni dosa-dosa perempuan yang terdahulu, sebelum turun kewajiban padanya untuk memakai hijab. Ulama Sayyid Qutb dalam Tafsir Fi Zhilalil Quran mengatakan: “Yaitu atas dosa-dosa dan kesalahan-kesalahan yang telah lalu di masa jahiliyah, di mana orang-orang yang beriman belum mengetahui kewajiban mengenakan jilbab ini,”

4. Ayat yang Turun Saat Perang Khandaq (Perang Ahzab)

Surat Al Ahzab juga disebut surat madaniyah karena turun di Madinah. Selain itu, Surat ini turun saat Rasulullah sedang berdakwah di Madinah, tepatnya saat Perang Khandaq terjadi (perang ahzab). Kata al-ahzab sendiri memiliki arti golongan yang bersekutu, yaitu sekutu Kafir Quraisy yang menyerang Madinah saat peperangan berlangsung.

Itulah keempat fakta menarik Qur'an surat Al Ahzab ayat 59. Wallohu 'Alam

Sumber: Kumparan


Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url